header

5 Tips Ajarkan Anak Cara Menjaga Kesehatan Diri dan Lingkungan Semenjak Dini

42 komentar

Menjadi Ibu berdaya meski di rumah saja adalah tantangan setiap wanita masa kini. Saya pun dulu mengidamkan bisa tetap berkarya setelah melepas status sebagai working Mom. Beberapa bulan sebelum resign, saya membuat rencana untuk melakukan ini dan itu jika nanti hanya di rumah saja.

Wajar sih, karena saya termasuk orang yang tidak bisa hanya melakukan rutinitas tanpa menghasilkan apa-apa. Mumpung di rumah tersedia paket internet cepat, saya pun mulai mendaftar beberapa kelas yang bisa saya ikuti sembari mengurus keluarga nantinya. Tujuannya hanya satu, saya ingin menjadi Ibu berdaya.

Menjadi Ibu berdaya tentu saja tidak hanya sebatas niat saja. Tetapi juga harus dibarengi dengan usaha. Karena masyarakat kita yang masih menganggap bahwa wanita yang di rumah saja tidak akan mampu menghasilkan apa-apa.

Pada kenyataannya paham ini sudah kuno. Banyak hal yang bisa dilakukan oleh Ibu rumah tangga kendati memilih mengabdikan diri di rumah. Hal berguna yang bisa dilakukan Ibu Rumah Tangga misalnya dengan menjadi Pahlawan dalam menjaga kesehatan keluarga.

Ibu Berdaya dan Peran dalam Menjaga Kesehatan Diri dan Lingkungan Keluarga



Ibu Berdaya

Merujuk pada arti kata berdaya diatas, menjadi Ibu Berdaya berarti menjadi wanita yang memiliki kekuatan atau kemampuan dengan akalnya untuk merubah atau mengatasi suatu masalah tertentu.

Banyak cara yang bisa dilakukan untuk menjadi Ibu berdaya. Menjadi Ibu berdaya versi saya adalah menjadi pahlawan bagi kesehatan keluarga. Salah satunya dengan mengajarkan seluruh anggota keluarga bagaimana cara menjaga kesehatan diri dan lingkungan. Dampak dari menjaga kesehatan diri dan lingkungan memiliki efek positif bagi kesehatan jiwa penghuni rumah.

Jadi Pahlawan Keluarga, Ibu Ajarkan Cara Menjaga Kesehatan Diri dan Lingkungan Pada Anak


Mengajarkan cara menjaga kesehatan diri dan lingkungan pada anak bisa dimulai dengan menjaga kesehatan diri sendiri. Saya pun selalu mewanti-wanti anak-anak untuk menjaga kebersihan diri setiap hari. Kemudian saya mengajarkan pada mereka cara menjaga kebersihan lingkungan.

Ada banyak manfaat yang didapat dari peran ibu dalam menerapkan pola hidup sehat pada anak. Salah satu manfaat mengajarkan pola hidup sehat anak adalah tumbuhnya anak-anak sehat, terhindar dari penyakit, hingga menjadi anak-anak yang cerdas.

Sebuah penelitian menyebutkan anak-anak yang dididik dengan pola hidup sehat akan memiliki kecerdasan yang lebih baik. Pola hidup sehat tercermin pada makanan yang dikonsumsinya.

Artikel detikfood menyebutkan bahwa dari Standard Freeholder sebuah penelitian menyebutkan bahwa makanan sehat dapat mempengaruhi kecerdasan seseorang.

Seorang profesor di Cumming School of Medicine di University of Calgary, Bonnie Kaplan meneliti bahwa nutrisi turut mempengaruhi perkembangan dan kinerja otak. Dari hasil penelitiannya disebutkan juga bahwa mengkonsumsi makanan yang tidak sehat secara terus menerus dapat menyebabkan terjadi kerusakan yang signifikan pada otak.

Otak membutuhkan makanan sehat untuk bisa berkembang dan berpikir optimal. Kecukupan nutrisi otak akan membuat otak bekerja secara optimal dan mampu meningkatkan kesehatan mental.

Untuk itulah saya berusaha menerapkan pola hidup sehat dan memberi pemahamanan yang mendalam pada keluarga saya.

Bagaimana cara saya mengajarkan cara menjaga kesehatan diri dan lingkungan pada anggota keluarga terutama anak-anak? Inilah cara saya yang saya terapkan.

1. Mengajak Anak Mencintai Diri Sendiri


Poin utama yang ajarkan adalah mengajak anak untuk mencintai diri mereka sendiri. Saya menanamkan nilai-nilai kecintaan dan penghargaan terhadap diri sendiri pada anak-anak.

Selfcare

Setelah mereka paham tentang konsep mencintai diri sendiri, saya mulai masuk ke bagian praktiknya. Saya mengedepankan value mencintai diri dengan cara memberi hak tubuh secara benar.

Saya memberi pemahaman pada anak-anak bahwa menjaga kesehatan diri dan lingkungan artinya memberi hak pada tubuh untuk hidup sesuai fitrahnya. Awalnya hal ini tidak mudah, banyak pertanyaan yang dilemparkan pada saya tentang konsep mencintai diri sendiri dengan cara menjaga kesehatan diri dan lingkungan.

Wajar sih, apalagi anak-anak saya masih tergolong balita. Intinya saya menjelaskan dengan bahasa yang sesuai dengan pemahaman mereka. Saya juga banyak menggunakan dialog, alat peraga, bahkan, video di platform digital untuk membantu menjelaskan hal ini.

Menurut buku Islamic Montessori for 0-3 years old karya Zahra Zahira mengatakan bahwa anak usia 0-3 tahun berada pada fase unconscious mind. Fase dimana anak-anak akan menyerap informasi apapun dari lingkungannya secara tidak sadar.

Informasi ini diserap oleh seluruh panca inderanya dan disimpan di alam bawah sadar mereka dan tersimpan secara abadi disana. Suatu hari memori ini akan di call back oleh mereka untuk diterapkan dalam kehidupannya. Metode ini yang sedang saya terapkan pada anak-anak. Memasukkan segala informasi baik tentang mencintai diri sendiri dengan cara menjaga kesehatan diri dan lingkungan.

2. Praktik Wujud Mencintai Diri Sendiri


Setelah pemahaman tentang mencintai diri sendiri telah mereka pahami. Saya akan mulai masuk ke bagian praktiknya. Saya mulai menerapkan praktik mencintai diri dengan cara-cara berikut.
  • Mengajarkan mencuci tangan sehabis berkegiatan
  • Jangan menyentuh makanan atau wajah sebelum mencuci tangan
  • Mengajarkan etika batuk atau bersin yang benar
  • Menjaga kesehatan diri dengan mandi teratur
  • Menjaga kebersihan pribadi termasuk mulut dan gigi, serta organ intim
  • Tidak meminjamkan barang-barang pribadi seperti pakaian dalam dan sikat gigi

3. Makan Makanan Sehat dan Gizi Seimbang



Healthy food

Cara menjaga kesehatan diri dan lingkungan berikutnya yang saya terapkan sebenarnya masih berhubungan dengan tema mencintai diri sendiri. Saya memberi pemahaman pada anak-anak bahwa dengan mengkonsumsi makanan sehat dan gizi seimbang artinya mereka memberikan hak tubuh untuk bisa tumbuh dan berkembang dengan baik.

Contoh yang saya ajarkan pada anak-anak untuk memenuhi kebutuhan makanan sehat dan gizi seimbang anak dengan cara:
  • Mengurangi konsumsi makanan manis seperti permen dan sejenisnya
  • Mengurangi jajan di luar
  • Selalu membawa bekal ke sekolah dan tempat kerja untuk suami
  • Konsumsi buah dan sayur setiap hari

4. Turut Menjaga Kesehatan Lingkungan


Dalam bertindak sebagai pahlawan kesehatan keluarga, saya juga memberi pemahaman kepada anak bahwa menjaga kesehatan diri saja tidak cukup. Perlu adanya dukungan dari lingkungan yang sehat untuk semakin mencintai diri sendiri.

Diri kita berhak mendapatkan udara bersih, air yang jernih, dan lingkungan yang bebas polusi. Untuk itu saya mulai mengajarkan pada mereka pertama sekali adalah membuang sampah pada tempatnya. Bahkan putra saya yang paling kecil (1,5 tahun) sudah paham cara membuang sampah.

Dia langsung membuang plastik sisa makanan ke tempat sampah. Lain lagi dengan anak saya yang kedua (3 tahun), dia selalu memperingatkan saya saat akan membuang sampah.

Mami, Jangan membuang sampah di parit kan, nanti rumah kita banjir!” begitu katanya. Putri kedua saya memang sedang ceriwis perihal membuang sampah ini karena saya selalu memperlihatkan video atau gambar kondisi rumah yang banjir kalau saluran air tidak lancar.

5. Meminimalisir Sampah Plastik


Saya juga kemudian sedikit demi sedikit mengurangi penggunaan barang berbahan plastik. Menurut data dari KLHK (Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan) seperti dikutip dari sampahlaut.id menyebutkan bahwa Indonesia masuk sebagai negara dengan penghasil sampah terbesar kedua dunia setelah Tiongkok.

Zero waste

Jumlah sampah plastik di Indonesia dari 100 toko APRINDO (Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia) mencapai 10, 95 juta lembar kantong plastik per tahun. Hal ini sama dengan 60 kali luas lapangan sepak bola atau 65,7 hektar. Jumlah sampah di Indonesia menurut Dirjen pengelolaan sampah, limbah dan B3 menyebutkan, pada umumnya sampah di Indonesia terdiri dari 60% sampah organik dan 14% sampah plastik.

Melihat fakta ini, sebagai ibu rumah tangga saya ingin menanamkan pada anak-anak untuk hidup minim sampah. Saya mengajak anak-anak membawa tempat sendiri saat membeli makanan di luar, atau membawa kantong belanja sendiri saat ke supermarket. Meski belum berdampak besar setidaknya langkah kecil ini bisa menjadi habit bagi anak-anak kelak.

Anak-anak itu sesuai fitrahnya adalah makhluk yang cerdas, jadi saat saya mencoba memahamkan satu ilmu, rasa ingin tahu mereka menjadi besar. Untuk itulah seorang Ibu berdaya harus memiliki banyak referensi, membaca buku, bahkan mengakses layanan digital untuk bisa menjawab pertanyaan cerdas anak-anak.

Banyak metode yang bisa digunakan untuk mengajarkan anak-anak cara menjaga kesehatan diri dan lingkungan. Saya sangat terbantu dengan adanya buku-buku pendukung, alat peraga hingga video yang bisa saya unggah dari internet.

Menjadi pahlawan kesehatan bagi keluarga butuh niat dan usaha. Tapi yakinlah bahwa dengan niat tulus, usaha Ibu tidak akan sia-sia. Apalagi dengan adanya dukungan internet cepat membuat impian menjadi Ibu berdaya semakin mudah. Layanan internet cepat yang sangat membantu saya menjadi Pahlawan kesehatan keluarga adalah IndiHome.

Mudah Ajarkan Anak dengan Paket Internet Cepat


IndiHome adalah layanan digital dari Telkom Group sebagai penyedia paket internet cepat, telepon rumah, dan TV interaktif. IndiHome menyediakan juga berbagai pilihan paket dan layanan tambahan yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan pelanggan.

Saat ini, IndiHome mempunyai 3 pilihan paket yaitu paket 2P (Internet+Phone), paket 2P (internet dan TV), serta paket 3P (internet,TV, dan Phone).

Internet cepat

Dengan layanan paket internet cepat dan stabil, IndiHome sangat membantu saya untuk mengajarkan cara menjaga kesehatan diri dan lingkungan pada anak-anak. Saya menggunakan koneksi internet IndiHome untuk bisa mengakses berbagai platform digital yang membutuhkan koneksi internet yang tanpa batas. Kecepatan akses internet IndiHome hingga 30 Mbps memang terbukti jadi pilihan internet yang wus wus sat set.

Di dunia digital saat ini semua informasi bisa diakses dengan mudah asal ada dukungan internet yang mumpuni. Apalagi saat saya membutuhkan bahan ajar untuk anak-anak. Saya bebas mencari berbagai video dan alat peraga yang bisa saya akses secara bebas di internet.

Tahu kan Moms bagaimana manfaat internet cepat dan stabil sangat membantu sekali ketika mengakses platform digital atau video streaming. IndiHome memiliki kualitas layanan dengan jangkauan terluas hingga ke pulau terluar Indonesia terasa sangat membantu sekali.

Akses internet yang mumpuni membuat saya tidak perlu khawatir akan jaringan eror meski cuaca Batam yang tak tentu. Kadang pagi hari panas, beberapa jam kemudian hujan deras. Tapi dengan teknologi fiber optik yang digunakan oleh IndiHome membuat saya tidak perlu khawatir.

Oh ya Moms, sebagai Ibu yang sedang menegakkan pola gaya hidup sehat dengan cara menjaga kesehatan diri dan lingkungan, pilihan paket yang tersedia pada layanan IndiHome terbukti mampu memenuhi kebutuhan informasi dan hiburan bagi saya dan keluarga. Bagi Moms yang belum berlangganan paket IndiHome, ada promo biaya pasang baru (PSB) 50% lho. Jadi biaya PSB hanya 200 ribuan saja.

Penutup


Menjadi Ibu berdaya dengan jadi pahlawan kesehatan bagi keluarga memang butuh usaha. Tapi saya yakin dengan usaha yang kuat dan dukungan internet cepat, segalanya menjadi mudah.

Tips ajarkan anak cara menjaga kesehatan diri dan lingkungan yang saya ceritakan diatas, memang tidak mudah awalnya. Tapi IndiHome membuat segalanya menjadi lebih mudah dan terarah.

Siap menjadi pahlawan kesehatan keluarga berikutnya? Yuk bagikan cara menjaga kesehatan diri dan lingkungan versi Moms di kolom komentar ya.

Salam,
YunnieW

Referensi :
https://indihome.co.id
Zahira, Zahra. 2019. Islamic Montessori for 0-3 years old. Cetakan Pertama. Jakarta: Anakkita.
https://food.detik.com/info-sehat/d-5662217/konsumsi-makanan-sehat-terbukti-bikin-otak-lebih-cerdas
https://sampahlaut.id/2022/07/03/indonesia-penyumbang-sampah/#:~:text=Indonesia%20Penyumbang%20Sampah%20Plastik%20Terbesar%20Ke%2Ddua%20Dunia&text=Jakarta%2C%20CNN%20Indonesia%20%E2%80%94%20Kementerian%20Lingkungan,plastik%20ke%20Laut%20setelah%20Tiongkok
.
Tulisan MQ
Hi I'm Yunniew, nice to know that you sure interest visit to my blog. Here's my journey. If any inquiries or campaign please drop an email to Yunniew@gmail.com

Related Posts

42 komentar

  1. Keberadaan internet cepat bisa.memudhakan orang tua untuk memberikan edukasi kepada anak secara lebih riil ya. Tenyunya melalui video2 berisi dampak dari buang sampah

    BalasHapus
  2. Menajdi ornagbtua harus pandai dalam mengedukasi anak sejak dini. Untuk memudahkan proses dibutuhkan media yang tepat. Dengan internet kita bisa mudha dalam memgedukasi anak

    BalasHapus
  3. Mengajarkan kebaikan pada anak, insyaallah akan berdampak positif di masa depan. Nice.

    BalasHapus
  4. Setuju bgt mba, makanan sehat sangat mempengaruhi kecerdasan otak anak. Aku jga mengurangi sampah plastik setiap belanja ke warung gak mau pake plastik. Sayang jga plastiknya gak terpakai hehe.
    Zaman skrng juga kita butuh internet cepat karena memang sudah zamannya digital yaa mbak. Murah bgt lagi pasang baru paket IndiHome sangat membantu untuk akses internet😍

    BalasHapus
  5. Yeayyy memang ibu itu nadinya keluarga xixixi

    BalasHapus
  6. Mantap, aku juga jengkel kalau ada orang buang sampah sembarangan. Entah di parit atau di jalan.

    BalasHapus
  7. Mbak, nanti mungkin bisa deh membuat artikel supaya bapak-bapak dekat dengan anaknya. Penting banget itu. Apalagi kan bapak-bapak lebih banyak waktunya habis di kerjaan. Paling pas weekend aja bisa ngumpul dengan keluarga. Itu pun kalau nggak ngerjakan tugas dari komunitas. Hehehee.... Sorry.

    BalasHapus
  8. Enak ya sekarang ngajari anak bisa lewat yutub, selama akses internet terjangkau dan cepat. Coba dulu... Kalau belum capek mulut mamaknya.. Hahaha

    BalasHapus
  9. Memang pembiasaan seperti ini sebaiknya mulai dikenalkan dari kecil ya, karena ternyata susah-susah mudah juga membiasakan pada anak-anak. But, hasilnya jg gak main-main kalau sudah terbiasa, mereka bisa terus mempertahankan seiring bertumbuhnya mereka :)

    BalasHapus
  10. Ga berasa kadang internet di mata orangtua banyak negatifnyaa, tapi kalau dipikir2 dan diberikan pada saat yang tepat dan diawasi dengan baik sebenernya bagus kok yaa mbaa, kayak mata pisau gitu deh..
    Anak2 juga bisa belajar banyak berkat internet cepat di rumah

    BalasHapus
  11. Kesehatan memang harus diupayakan. Dari diri sendiri dan keluarga serta bagaimana mengondisikan lingkungan yang sehat.

    BalasHapus
  12. Internet cepat dan indihome adalah penyelamat kami di rumah saat pandemi melanda tahun lalu. Bayangkan jika memakai kuota biasa bisa habis berapa untuk membeli pulsa.

    BalasHapus
  13. Terkadang pengetahuan yang terbatas, membuat para ibu galau bagaimana bila anaknya tak memiliki pengetahuan sehebat anak lain. Beruntungnya skrg ada paket internet cepat yang bisa menunjang segala hal, termasuk dalam hal mendidik anak.

    BalasHapus
  14. Terkadang seorang ibu miliki rasa galau takut anaknya tak miliki pengetahuan seluas anak yang lain. Dan sebagainya. Beruntung sekarang ada paket internet cepat yang diperlukan banget untuk menunjang segala hal, termasuk dalam hal mendidik anak.

    BalasHapus
  15. Jaga makan, tetap rajin olahraga sama mengurangi sampah si upaya buat menjaga kesehatan diri dan lingkungan. Cuma masih belum rutin melakukannya, ya masih tahap belajar lah, soalnya kadang suka khilaf hehe

    BalasHapus
  16. Seru ya mba setiap membahas keluarga dan kesehatannya. Seorang ibu pasti memberikan yang terbaik untuk anak dan suami (keluarga). Untuk itu ibu harus sigap dengan informasi dan pengetahuan terkini seputar kesehatan keluarga dan itu bisa terwujud dengan salah satu support yaitu internet cepat, IndiHome bisa menjadi solusi untuk memenuhi kebutuhan tersebut.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Betul bgt mba. Jadi ibu harus cerdas, biar bisa melindungi keluarganya.

      Hapus
  17. Buat menjelaskan ke balita emang paling bnr dengan ngasih contoh ya, mba. Dan bener bgt, buku dan beberapa video digital yg berkaitan sekarang jg memudahkan bgt. Semangat terus para pahlawan keluarga 🥰

    BalasHapus
  18. Memang IndiHome deh yang paling oke untuk koneksi internet paling stabil, cepat, dan tentunya gak bikin kantong bolong. 👏🏻

    BalasHapus
  19. Makasi tipsnya mbak. Ngajari anak kadang gampang-gampang susah. Tapi harus tetap telaten yak. Yang sederhana kayak semacam cuci tangan, bantu beres-beres rumah,, hehe. semangat

    BalasHapus
  20. Setuju banget mbakyu untuk internet cepat bisa menjadi alaat untuk kita belajar bareng keluarga gitu ya,Mbak. lebih sat set ambil contoh masalah yang bisa kita pelajari bareng ya Mbak. Semangaat :D

    BalasHapus
  21. Kehadiran internet super cepat emang bisa banget membantu kita kembali meraup ilmu, ya, kan, Mba. Apalagi menjaga kesehatan diri dan lingkungan pada anggota keluarga terutama anak-anak ini pasti panjang pembahasannya.

    BalasHapus
  22. Dewasa ini kecepatan internet bikin hidup sat set. Apalagi pakai provider yg terpercaya seperti IndiHome.

    BalasHapus
  23. Aku setuju mbak Yun, bahwa sejak dini anak harus dididik untuk Menjaga Kesehatan Diri dan Lingkungan. APalagi di era digital seperti sekarang....
    btw, Indihome memang gak ada lawan ya... Aku sudah bertahun-tahun berlangganan, dan gak pernah ada komplain...

    BalasHapus
  24. Semangat jdi ibu berdaya meski dirumah aja, apalagi skrg terbantu bgt dgn adanya internet cepat dri IndiHome ya

    BalasHapus
  25. Semenjak ada internet, emang jadi serba mudah ya. Gak melulu dampak negatif yg didapat, kalau bijak, justru byk hal positif yang didapatkan.

    BalasHapus
  26. Ibu memang punya peran yang luar biasa kepada si buah hatinya. Beragam hal dilakukan demi kesehatan dan kenyamanan mereka. I love u mam... thank u sharingnya mba...

    BalasHapus
  27. Orang tua sekarang lebih beruntung daripada yang dulu, karena mereka punya akses internet untuk ambil ilmu parenting yang baik..
    Sekarang jadi Ibu Berdaya itu punya banyak sumber untuk belajar, apalagi di Youtube banyak tuh channel yang bikin tutorial mainan anak dari barang barang yang sudah tidak pakai lagi.

    BalasHapus
  28. Informasi parenting yang sangat penting sekali. Peran orangtua, khususnya ibu memang vital buat tumbuh kembang anak supaya bisa peduli sama kesehatan, lingkungan dan perkembangan arus informasi.

    BalasHapus
  29. Aku sepakat sih mbak, dengan pernyataan ini seorang Ibu berdaya harus memiliki banyak referensi, membaca buku, bahkan mengakses layanan digital untuk bisa menjawab pertanyaan cerdas anak-anak. Karena ini iya banget. Sangat nerasakan saat gelar jadi ibu melekat

    BalasHapus
  30. Menarik sekali nih bagaimana menanamkan kesadaran untuk menjaga diri dan lingkungan. Hal ini memang perlu dilakukan sejak dini, agar kelak menjadi kebiasaan yg baik

    BalasHapus
  31. Penggunaan internet cepat untuk membersamai anak memang bagus, tapi tetap harus didampingi dengan digital parenting

    BalasHapus
  32. Ibu adalah madrasah pertama bagi anak. Sudah sepatutnya memberikan pendidikan yang terbaik, salah satunya dengan dukungan Indihome.

    BalasHapus
  33. jadi ibu harus berdaya karena ibu adalah change maker, pioner untuk banyak kegiatan di rumah biasanya dimulai dari ibu dulu, beruntung ada internet cepat akses informasi bisa diperoleh lebih cepat

    BalasHapus
  34. Setuju banget saat ini kondisi teknologi semakin maju dan semakin bisa mencari info dengan mudah. Terimakasih kak, tulisan yg bagus sekali

    BalasHapus
  35. Masyaallahu lucu dan pintar putrinya mba, metode Montessori memang bagus,mengajarkan anak memiliki disiplin yang kuat dan berkarakter, plus ditambah tontonan yg menunjang pengetahuannya pasti makin mengena, ya, mba. Untungnya ada Indihome internet cepat tanpa batas yang bikin me time kita ngeyoutube bareng anak2 jadi lebih mudah.

    BalasHapus
  36. Anak-anak memang harus diajarkan sedari dini ya agar terbiasa hingga dewasa nanti

    BalasHapus
  37. Mantaaap... Cuma mau bilang buat para mama dan orang tua dimanapun berada. Semangat ya parents! Go go go! Semoga didikan dan pengajaran apapun di rumah memberikan hasil gemilang bagi anak-anak kita :*

    BalasHapus
  38. Masya Allah panutan nih.... selalu keren tulisannya. Aku jadi terinspirasi.

    Anak ku yang kedua mengingatkanku pakai lagu jika membuang sampah tidak pada tempatnya hahaha

    BalasHapus
  39. Hari gini siapa sih yang bisa lepas dari internet, apalagi semua bisa dicari dengan adanya ini. Masak pun aku masih nyontek lewat internet. Makanya harus punya provider yang wusss,.. Lancar biar urusan rumah pun makin lancar.

    BalasHapus
  40. Jadi ibu itu role model banget emang ya buat anaknya. Even melatih anak buat self love, self care bahkan menjaga lingkungan memang terbaik dari rumah. Insha Allah sampai besar bisa bertanggung jawab :) apalagi didukung sama internet cepat IndiHome, dri rumah aja bisa tetap produktif.

    BalasHapus
  41. Bener, internet memudahkan semuanya. Termasuk memudahkan untuk belajar sebagai ortu, maupun sbg anak. Thanks mbak for sharing.

    BalasHapus

Posting Komentar